Selasa, 19 Februari 2013

RATING REPORT : Sinetron MNCTV Sedang Turun, Seri Twilight Saga "Eclipse" Mencuri Perhatian

DALAM rangka menyambut hari kasih sayang, RCTI menghadirkan seri Twilight hingga seri ketiganya. Hasilnya tidak mengecewakan. The Twilight Saga: Eclipse di RCTI mendapatkan pereolehan positif dalam segi rating. Meski tayang di jam late primetime, mulai Pkl.21.56 sampai 00.45 WIB, Eclipse mampu menempati posisi 6, baik di segmen ALL dan ABC. Di ABC, film yang dibintangi Robert Pattinson dan Kristen Stewart ini meraih TVR 3,3 dan share 26,5, data kepemirsaan Senin, 18 Februari 2013.

Pada Sabtu dan Minggu, di jam yang sama RCTI menayangkan Twilight dan New Moon. Ratingnya memang tak setinggi Eclipse, mungkin karena dua film pertama sudah pernah tayang sebelumnya. Sementara Eclipse baru premiere di TV nasional.
Sementara itu, di hari yang sama, MNCTV juga mencoba peruntungannya dengan menayangkan sinetron terbaru Ali James Bon, sinetron yang dibintangi Shireen Sungkar dan Ibnu Jamil, kemarin memulai episode perdananya. Debutnya ada di posisi 40 dengan TVR 1,6 dan share 7,6 (ALL). Tidak mudah bagi Ali James Bon bersaing dengan Cinta 7 Susun (RCTI) dan Si Biang Kerok Cilik (SCTV) yang sudah terlebih dulu mempunyai penggemar. Namun mengingat ini baru episode perdana, masih memungkinkan jika Ali James Bon akan naik lagi.

Belakangan ini, sinetron MNCTV memang sedang tidak perform dengan baik. Rating hari Senin (19/02) kemarin bahkan, di segmen ABC, tidak ada sinetronnya yang berhasil menembus 10 besar. namun di segmen ALL, Raden Kian Santang ada di peringkat 8 dengan TVR 3.2 dan share 14. Sementara itu, Tendangan Si Madun Season 3 ada di peringkat 20 dengan TVR 2.0 dan share 8.1 (segmen ABC), sementara di segmen ALL ada di peringkat 12 dengan TVR 2.6 dan share 10.2.

Berbagi Cinta ada di peringkat 53 (segmen ABC) dengan TVR 1.4 dan share 9.4 serta di peringkat 45 untuk segmen ALL dengan TVR 1.5 dan share 10.7.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar